Kaliputih Resto Terima Kunjungan FKPPI Dalam Rangka Tour Sambut New Normal dan Penerapan Protokol Kesehatan - Info Borobudur dan Wisata Magelang WA 0857 2721 9997, VW Tour, Sepeda, Rafting, Jeep, Andong

Breaking

Post Top Ad

InfoBorobudur

Post Top Ad

Pesona Magelang

Minggu

Kaliputih Resto Terima Kunjungan FKPPI Dalam Rangka Tour Sambut New Normal dan Penerapan Protokol Kesehatan



MAGELANG – Dalam rangka menyambut fase New Normal, Forum Komunitas Pelaku Pariwisata Indonesia (FKPPI) melakukan kegiatan tour di wilayah Kabupaten Magelang dengan mengunjungi beberapa destinasi dan pusat kuliner yang ada, Minggu 05/07/2020.

Salah satu yang dikunjungi untuk kegiatan makan siang saat itu adalah Kaliputih Resto yang berada di Kecamatan Salam Kabupaten Magelang.

Muhammad Irfan Lutvi selaku ketua FKPP mengatakan jika kegiatan tour dengan melibatkan sebanyak 55 armada bus tersebut juga dalam rangka menjalankan protokol kesehatan selama fase New Normal terutama protokol didalam bus itu sendiri.

” Ya kami mau tunjukkan tentang protokol yang sudah dijalankan terutama di dalam bus, dan sekaligus ini menunjukkan jika agen-agen perjalanan sudah siap untuk melayani wisatawan. Tadi juga disini (Kaliputih Resto) semua tamu sudah diterima dengan standar protokol yang baik. Seperti cek suhu tubuh, cuci tangan dan jaga jaraknya juga sudah diatur dengan baik.” Kata Muhammad Irfan Lutvi.

Menurutnya ketakutan tentang penularan Covid-19 tidak perlu dibesar-besarkan. Menurutnya yang terpenting adalah bagaimana setiap wisatawan dapat menjaga dirinya sendiri dengan baik.

Lutvi juga mengatakan jika rangkaian kegiatan hari ini dimulai dengan audiensi di Taman Kyai Langgeng kemudian makan siang di Kaliputih Resto dan setelah itu akan dilanjutkan simulasi wisata di Candi Borobudur dan sekitarnya.

Supriyadi selaku Manajer Operasional Kaliputih Resto mengatakan dengan banyaknya wisatawan yang hadir saat itu tidak membuat timnya kewalahan untuk mengatur, karena dirinya sudah mempersiapkannya dengan matang.

” Walaupun banyak sekali tadi yang datang, sudah kami prediksi dan antisipasi. Semua dapat tertangani dengan baik. Dan protokol Covid19 bisa dijalankan dengan baik.” Kata Supriyadi.

Menurutnya awal tamu masuk harus mengenakan masker dan sudah diminta mencuci tangan, kemudian dilakukan cek suhu tubuh. Untuk jarak antrian juga disesuaikan termasuk untuk tempat duduk dan mejad sudah diatur sedemikian rupa.

” Satu meja yang biasanya digunakan untuk empat orang, sudah kami beri tanda silang, jadi hanya bisa dipakai oleh dua orang.” Tambahnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Gunawan Andi Prihananta selaku Kabid Pemasaran dan Kelembagaan Dinas Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Magelang. Menurutnya apa yang sudah diterapkan oleh manajemen Kaliputih Resto sudah cukup baik. Dan kedepan bisa terus dipertahankan bahkan ditingkatkan.

” Dari kacamata kami di bidang promosi pariwisata, sangat senang dengan adanya simulasi yang dilakukan seperti ini. Karena nanti jika suda betul ada penerapan New Normal mereka sudah ada gambaran. Ini tadi sudah dilaksanakan, termasuk cek suhu tubuh, cuci tangan, jaga jarak, pakai masker dan sebagainya.” Kata Andi

Menurutnya pemahaman penerapan Protokol Kesehatan harus dipahami oleh kedua belah pihak. Yaitu antara pengelola pariwisata dan wisatawan itu sendiri. Harapannya nanti ketika terjadi kegiatan pariwisata akan sepaham dalam menerapkan Protokol kesehatan selama fase New Normal.

Dirinya berharap dari intern FKPPI sendiri nantinya setelah melakukan kegiatan tour wisata kali ini, akan ada evaluasi. Sehingga terjadi satu pemahaman yang sama terkait dengan protokol kesehatan.(Dw)

(Foto : Suasana Makan siang di Kaliputih Resto yang syarat dengan protokol kesehatan)

Post Top Ad